Lowongan Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN)

DEADLINE : 30 April 2017 .....

LMAN merupakan badan layanan umum di bawah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan. Lembaga ini mengemban mandat pengelola properti Negara, layanan konsultasi (advisory), dan pendanaan lahan Proyek Strategis Nasional (landfunding). Lembaga ini membuka kesempatan kepada putera-puteri terbaik bangsa untuk bergabung, berkontribusi, dan berkarir pada posisi :

PENGADMINISTRASI UMUM

Ruang Lingkup Pekerjaan :
Melaksanakan tugas, mengadministrasikan dan mengolah data, melaksanaan kegiatan, penyusunan pelaporan yang relevan dan akurat sesuai dengan tugas dan fungsi Lembaga berdasarkan peraturan dan SOP yang berlaku, serta kebijakan pimpinan
Persyaratan :
  • Pendidikan Minimal D3 dari segala jurusan.
  • Usia maksimal 28 tahun (per 1 Juli 2017).
  • IPK minimal 2,75 (skala 4,00).
  • Diutamakan memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang dibuktikan dengan sertifikat.

PENYAJI DATA

Ruang Lingkup Pekerjaan :
Melaksanakan tugas, menyusun laporan dan penyajian data sesuai tugas dan fungsi pada unit kerja terkait sesuai dengan peraturan dan SOP yang berlaku, serta kebijakan pimpinan
Persyaratan :
  • Pendidikan Minimal S1, berasal dari jurusan Akutansi/ Arsitektur/ Hukum/ Manajemen/ Psikologi/ Teknik Informatika/ Teknik Sipil.
  • Usia maksimal 32 tahun (per 1 Juli 2017).
  • IPK minimal 2,75 (skala 4,00).
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 3 (tiga) tahun pada bidang yang relevan.
  • Diutamakan memiliki kemampuan berbahasa Inggris dengan ketentuan TOEFL : score minimal 450 atau IELTS : score minimal 4,5

FUNGSIONAL UMUM

Ruang Lingkup Pekerjaan :
Melaksanakan fungsi-fungsi penugasan dan pelaporan secara umum sesuai dengan tugas dan fungsi pada unit kerja terkait.
Persyaratan :
  • Pendidikan Minimal S1, berasal dari jurusan Akutansi/ Arsitektur/ Hukum/ Manajemen/ Psikologi/ Teknik Informatika/ Teknik Sipil.
  • Usia maksimal 35 tahun (per 1 Juli 2017).
  • IPK minimal 2,75 (skala 4,00).
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 5 (lima) tahun pada bidang yang relevan.
  • Diutamakan memiliki kemampuan berbahasa Inggris dengan ketentuan TOEFL : score minimal 450 atau IELTS : score minimal 4,5
PENDAFTARAN :
Pendaftaran dilakukan secara online melalui www.ppm-rekrutmen.com/LMAN.

WAKTU PENDAFTARAN :
Masa waktu registrasi online adalah 22 April s.d. 30 April 2017 pukul 23.59 WIB

INFORMASI :
Semua tahapan seleksi akan dilakukan di Jakarta.

0 comments:

Post a Comment